Allah Mahakudus, BAPA Mahabaik!
Suatu hari baru sudah mulai lagı Engkau menganugerahkannya kepadaku sebagai bagian baru hidupku.
Aku bersyukur kepadaMu, karena aku boleh menghayatinya. Aku bersyukur kepadaMu, ya BAРА, karena aku boleh mengenal Dikau. Aku bersyukur kepadaMu, ya BАРА, karena Engkau memberikan aku segala sesuatu yang aku perlukan untuk hidup ini, tetapi terutama aku bersyukur kepadaMu, ya BA karena Engkau selalu dan di mana saja ingat akan daku dan senantiasa mengasihi aku. Semuanya ini membuat hatiku gembira
Oleh karena itu, ya BAPA, aku mempersembahkan kepadaMu hari ini: segala pikiran dan perbuatanku, segala perkataan dan khayalanku, segala karya dan usahaku; semua saja baik yang menggembirakan aku maupun yang menyulitkan aku.
Dampingilah aku, ya BAPA, dengan bimbinganMu, supaya aku bertindak selalu menurut kehendakMu. Tinggallah di dalam diriku dengan rahmatMu, supaya sepanjang hari ini aku selalu ingat akan Dikau, ya BAPA, dan setia kepadaMu, dan tidak keliru melaksanakan apa yang dibisikkan oleh hati nuraniku.
Berikanlah aku kekuatan dalam menghadapi godaan-godaan, jauhkanlah aku dari dosa, dan bantulah aku, ya BAPA, agar tidak bekerja setengah-setengah dan bersikap lamban
Berikanlah aku kepercayaan yang hidup akan kehadiran Mu, pengharapan yang teguh akan ganjaranMu, dan cinta yang berkobar akan Dikau tanpa rasa takut dan ragu. Maka dengan penuh kepercayaan akan Dika aku berharap melewati hari ini demi keluhuranMu, ya BAPA.
Santa Maria, Ratu dan Bundaku yang mani dampingilah aku selalu dan selimutilah aku dengan perlindunganmu.
Santu Yosef, Malaikat-Agung Mikail, Malaikat Pelindung, Santu/Santa Pelindun semua orang kudus Allah doakanlah aku.
Amin.
